“Food Fight” – Game Review

 Review Game Edukasi

“Food Fight”

Food Fight adalah game edukasi yang mengenalkan tentang proses “Rantai Makanan”. Game ini ber-genre puzzle dengan sasarannya adalah anak-anak kelas 3 sampai 8. Game ini juga digunaan sebagai tutorial belajar untuk anak-anak dalam memahami keseimbangan ekosistem. Game dengan judul Food Fight ini dapat memberikan pemahaman pada pemain tentang jenis-jenis hewan apakah termasuk karnivora, herbivora, atau omnivora dan dapat mendorong pemain untuk lebih mengenal jenis-jenis bioma khususnya bioma savana Afrika. Pemain akan membangun rantai makanan untuk mendukung populasi hewan yang dipilih, untuk mendapatkan skor. Kemenangan ditentukan dari skor tertinggi antara 2 pemain.

Gambar 1. Tampilan Awal Game "Food Fight"

Gambar 1. Tampilan Awal Game “Food Fight”

Aturan Main :

  • Game ini dimainkan secara berpasangan (dua pemain)
  • Setiap pemain akan memilih satu jenis hewan untuk dimainkan, satu hewan per pemain. (Gambar 2)
  • Memilih batas waktu permainan, apakah berdasarkan waktu atau berdasarkan perpindahan pemain (Gambar 3)
  • Pemain dapat memulai permainan dengan menambahkan satu spesies pada rantai makanan secara bergantian antar pemain (Gambar 4)
  • Pemain dapat mempelajari lebih lanjut tentang hubungan predator dan mangsa (hewan yang diburu untuk masing-masing spesies dan mengetahui fenomena alam melalui wild-card yang telah disediakan (Gambar 5 dan Gambar 7)
  • Pemain yang memiliki skor tertinggi adalah yang pemenang.
Gambar 2. Memilih Hewan untuk Bermain

Gambar 2. Memilih Hewan untuk Bermain

Gambar 3. Menentukan Batas Waktu Permainan

Gambar 3. Menentukan Batas Waktu Permainan

Skenario Game :

  • Game ini terdiri dari berbagai jenis tanaman dan hewan yang disesuaikan dengan bioma savana di Afrika.
  • Terdapat skor yang merepresentasikan berapa bioma yang dapat dimangsa dan terdapat angka yang merepresentasikan jumlah Populasi yang merepresentasikan adanya pertambahan populasi dari hewan yang dipilih.
  • Pilihan batas waktu permainan ada 4, yaitu :1) berdasarkan perpindahan sebanyak 28 perpindahan. 2) berdasarkan perpindahan sebanyak 14 perpindahan. 3) berdasarkan waktu sebanyak 10 menit dan 4) berdasarkan waktu sebanyak 5 menit
  • Terdapat Wild-card yang memberikan petunjuk tentang fenomena alam serta efek manusia terhadap lingkungan, seperti cuaca, perburuan dll.
  • Adanya tanda Parameter merahuntuk setiap kartu yang menunjukkan tekanan dari predasi. Sedangkan parameter hijau menunjukkan tingkat makanan bagi hewan, pada tanaman parameter tersebut menunjukkan ruang pertumbuhan.
  • Terdapat angka pada masing-masing kartu yang merepresentasikan tingkat populasi bioma.
Gambar 4

Gambar 4

Gambar 5

Gambar 5

Gambar 6

Gambar 6

Gambar 7

Gambar 7

Nilai Edukasi

Nilai edukasi yang didapatkan pemain setelah memainkan game ini adalah sebagai berikut :

  • Game ini membantu siswa memahami hubungan predator-mangsa antara tanaman dan hewan yang terjadi di alam melalui proses rantai makanan.
  • Mendorong pemain untuk memahami tentang keseimbangan ekosistem
  • Secara tidak langsung mendidik siswa untuk menjaga kelestarian alam.
Gambar 8. Rantai Makanan

Gambar 8. Rantai Makanan

 

http://www.brainpop.com/games/foodfight

Reviewer : Nur Hayatin (noorhayatin@gmail.com)

Download PDF

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan