Bus Driver

 Review Game Realitas Virtual

bus
Bus Driver adalah game simulasi dalam melakukan pekerjaan sebagai seorang supir bus dalam sebuah rangkaian trek yang sudah ditentukan. Game ini memiliki rangkaian aturan-aturan sesuai dengan aslinya. Game ini memang sebuah game yang tidak terlalu besar bagi para gamer sejati, tetapi game ini akan sangat seru jika dimainkan, karena seakan-akan kita benar-benar menjadi supir bus.

Realitas Fakta

Pada game Bus Driver ini kita dapat memilih bus mana yang kita pakai dan tentunya trek yang akan kita lalui juga dapat kita pilih sendiri. Pada saat game dimulai start awal adalah berada diterminal dan kemudian berjalan melewati trek dan mengangkut penumpang-penumpang yang ada di halte disepanjang trek yang dilalui. Dan selama berada ditrek supir bus juga bisa menurunkan penumpang yang ingin turun di suatu halte tertentu. Selain itu cara mengemudi kita juga berpengaruh pada mood dari para penumpang, jika kita dapat mengemudikan dengan baik maka emote penumpang akan senang J, tetapi jika kita mengemudikan dengan ugal-ugalan maka emote penumpang akan berubah menjadi L sedih atau marah. Pada saat berada dijalan akan ada point-point khusus yang kita dapat jika kita mematuhi peraturan lalu lintas dengan benar, misalnya mematuhi lampu merah, berjalan sesuai kecepatan rata-rata,dll.


Realitas Proses / Sebab-Akibat

Nilai proses/sebab-akibat pada game ini adalah banyaknya uang yang didapat bergantung pada penumpang yang kita angkut ada berapa orang selama perlajanan satu trek. Dan pada akhir terminal kita bisa mendapatkan bonus jika mendapat point-point mengemudi yang didapat. Jadi pada saat berada diterminal terakhir akan dihitung jumlah penumpang yang naik dikalikan dengan tarif dari bus dan juga ditambah dengan bonus point-point yang didapat selama perjalanan. Akan tetapi jika kita melanggar peraturan akan mendapatkan sangsi atau uang kita akan berkurang sesuai berapa pelanggaran yang didapat.

Random Event

Terdapat sebuah ekpresi dari para penumpang yang sesuai dengan apa yang dirasakan pasa supir bus tersebut. Dan pada saat didalam bus juga dapat dilihat para penumpang yang sedang berdiri dan duduk.

Hukum Fisika

Pada saat menjalakan bus dijalan dan pada saat kita mengerem akan terdapat gaya pegas dari suspensi bus tersebut terlihat sangat real. Dan dalam hukum fisika gaya tersebut merupakan gaya pegas dan memperlambat dari sebuah benda.

Audio Visual

Untuk audio visual dari game ini menurut saya sangant bagus karena suara-suara saat berada dijalan terasa sungguhan dan terdapat music yang diputar seperti saat kita naik bus. Selain itu suara mengerem bus yang menggunakan suspensi sangatlah menarik sehingga permainan ini terasa sangat menarik. Dan pada saat berada diterminal atau halte, aktivitas apapun yang ada di sekitar juga terdengar seperti pintu otomatis dari bus yang membuka dan menutup.

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan