CITIES XL 2011

 Uncategorized

Diskripsi Game Cities XL 2011
Cities XL adalah suatu game simulasi pembuatan kota. Kota yang dibuat tidak hanya satu kota saja akan tetapi kita bisa memilih karena disediakan banyak kota yang disediakan.
Lihat gambar berikut :

Pada gambar diatas, merupakan tampilan awal dari game ini. Di gambar tersebut ada sebuat replika bumi (2) (pulaunya tidak seperti bumi yang asli), terdapat juga titik-titik putih dimana itu mewakili kota yang available untuk kita desain dan kita atur. Di sebelah kanan (1) ada MAP FILTER, itu kita gunakan untuk mencari kota berdsarkan kriteria yang kita tentukan, mulai dari Bentuk tanahnya, sumber daya alamnya dan tingkat kesulitannya. Pada tab yang ada diatas menampilkan beberapa fitur game salah satunya yaitu ada digunakan untuk melakukan perdagangan antar kota (trade) sesuai dengan kota yang dipilih pada peta.
Ada sekitar lebih dari 700 bangunan dan ada 47 tipe peta dengan lingkungan yang realistik. Pada game ini pemain diharapkan membuat kota yang besar dengan penduduk yang senang dengan cara kepemimpinan , tata kota, polusi, keramaian, lapangan pekerjaan, tempat wisata, tempat penginapan, hotel, industri, pertanian, marketing, limbah, koneksi antar kota (berupa : jalan tol, pelabuhan, bandara, kendaraan antar kota ), pengaturan lalulintas, pengaturan transportasi umum, kesesuaian antar industri (pangan dengan pertanian, industri dengan bahan bakar minyak, turis dengan hotel, dll), tata ruang laut, transportasi laut, dan lain sebagainya.
Inti dari game ini yaitu pemain diharapkan bisa mengatasi semua masalah yang ada pada kota yang dibuat, jika dapat mengatasi masalah pendapatan dari kota tersebut akan positif jika penduduk kurang senang dengan suatu hal maka itu dapat mengakibatkan penurunan pendapatan kota yang dibuat.
Realitas Fakta
Pada game ini ada banyak realita fakta yang dapat kita dapat antara lain.
Keadaan alam yang menggambarkan keadaan alam yang sesungguhnya, mulai dari waktunya (pagi, siang, malam) , tekstur tanah nya, pepohonannya, bentuk lautnya dll.
Bangunan pada game ini menyerupai bangunan pada aslinya, bangunan tidak bisa dibangun pada tanah yang sembarangan. Jadi ada untuk membangun suatu bangunan dibutuhkan pperhitungan pondasi dan tekstur tanah yang pas agar bangunan bisa dibangun. Bangunan pertokoan pada game ini juga menyerupai bangunan pertokoan pada aslinya, bangunan kantor polisi, rumah sakit, kantor pemadam kebakaran dan lain sebagainya.
Fisika
Kejadian fisika yang saya catat pada game ini antara lain :
Kelengkungan , jadi pada saat pembuatan jalan kita tidak bisa sesenang hati membuat jalannya, apabila jalan yang kita buat melebihi batas kelengkungan maka jalan tersebut tidak bisa dibuat.
Udara , pada daerah industri akan terjadi banyak sekali polusi udara. Polusi udara tersebut akan bisa menyebar terkena udara. Jika kita tidak menanam pepohonan dekat area industri maka akan dikawatirkan polusi akan masuk ke daerah perumahan.
Peletakkan bangunan, tidak semua teksture tanah bisa kita dirikan bangunan, kita harus melihat dulu teksture tanahnya.
Luas wilayah bangunan, jika kita akan membuat suatu lahan pertanian, kita harus mengukur dulu area minimal dari lahan yang akan dibuat, jadi tanah yang digarap bisa mewakili ukuran tanah pertanian yang sebenarnya.
Random
Kejadian random yang saya catat yaitu :
Bentuk bangunan perumahan
Arah jalan mobil
Letak pepohonan ( pada awal permulaan permainan )
Bentuk orang
Cuaca ( bisa diatur juga )
Angin
Teksture tanah
Dan lain sebagainya
Sebab-Akibat
Sebab bahan minyak yang kurang, industri banyak yang bangkrut
Sebab polusi udara tidak bisa diatasi, banyak warga yang meninggalkan kota
Sebab lapangan pekerjaan yang kurang, sedikit warga yang ingin hidup di kota tersebut
Sebab tidak ada pelabuhan, tidak ada kapal yang mendekat ke pulau dan pendatang berkurang
Sebab pengaturan jalan yang kurang baik, jalanan banyak sekali yang macet
Sebab tidak ada kantor kepolisian, banyak sekali pencurian
Dan lain lain.

video_1
video_2

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan