Peter Packet Penny’s Search (Episode II)

 Umum

Ingin mempelajari proses jalannya paket-paket data dalam internet, tapi terlalu malas untuk membaca jutaan referensi yang ada di internet?? Siapapun anda, dosen, mahasiswa, maupun orang-orang pada umum nya, pasti akan dengan mudah mempelajari “rumit” nya proses paket data dalam internet melalui game ini…

Menu Utama Game Penny's Packet

Menu Utama Game Penny's Packet

Ya, Penny’s Search akan dengan sangat menyenangkan dan menarik untuk membantu anda dalam mempelajari jalannya paket data.. Mengapa ada embel-embel (Episode II) ? Karena game ini merupakan game lanjutan dari game milik Cisco sebelumnya, yaitu Peter Packet. Dalam game flash ini, anda akan berperan sebagai ‘Penny’, seorang, ups, maksud saya ‘sebuah’ paket data di internet. Dalam internet, kita ketahui bahwa banyak sekali penghalang suksenya suatu data ke dalam internet untuk sampai ke tujuannya, seperti akibat serangan hacker, rusaknya device penghubung, seperti hub dan switch, padatnya arus internet, bahkan samapai buruknya kondisi udara . Melalui game ini, kita akan menghindari beberapa penghalang-penghalang tersebut, sekaligus mempelajari beberapa istilah-istilah ‘horor’ dalam internet.


Ada 3 misi terpisah yang bisa kita pilih, yaitu misi dari Rusia untuk mengantarkan data dalam bentuk video streaming, misi dari Chicago untuk membantu artis hip hop dalam menyebarkan musik-musiknya agar dapat dikenal ke seluruh dunia, dan misi dari Polynesia untuk mengantarkan data via satelit internet.

Pilih 3 Misi "Edukasi" Secara Bebas
Pilih 3 Misi “Edukasi” Secara Bebas

Bagi saya, gameplay permainan ini masih kurang begitu menarik, tapi dengan didukung gambar yang lucu, dan banyaknya materi-materi baru yang akan menambah wawasan kita mengenai jalannya paket data, maka saya menyatakan bahwa ini adalah game WAJIB bagi setiap mahasiswa jurusan teknik informatika/sistem informasi yang akan mempelajari dasar-dasar pengenalan jaringan dan internet dengan sangat mudah.

Ini preview videonya :

Untuk mengenal pereview lebih lanjut, klik di Aditya Wibisana – 5107100095

Author: 

One Response

  1. aryaarmdnJanuari 8, 2022 at 2:47 PMReply

    Thank you for nice information

Tinggalkan Balasan