The Sims 2 Pets – Hewan Piaraan adalah yang terbaik untuk Anda

 Review Game Edukasi, Simulasi, Umum

The Sims 2 Pets merupakan expansion pack dari The Sims 2. Dalam expansions pack ini diberikan tambahan yang sangat menarik yaitu hewan peliharaan. Hewan peliharaan yang disediakan ada beberapa yaitu anjing, kucing, burung, hamster dan ikan.

Awal permainan ini dimulai dengan menu create family dimana kita dapat membuat sebuah keluarga sesuai dengan keinginan kita. Pada The Sims 2 Pets ini kita juga dapat membuat hewan sesuai dengan keinginan kita. Akan tetapi hanya anjing dan kucing saja yang dapat kita customize.

Menu create pet yang disediakan dalam game ini sangat menarik. Kita dapat membuat anjing atau kucing dengan karakter yang kita inginkan. Kita bisa memikih ukuran, usia, jenis, pola warna bulu, bahkan beberapa hal kecil lainnya seperti warna mata. Kita juga dapat menentukan kepribadiannya apakah mau menjadi hewan yang penurut atau tidak, terpelajar atau tidak, friendly, dll.

Pada saat game play kita memang  tidak bisa memainkan hewan peiharaan kita. Tetapi kita bertindak sebagi sims yang memelihara hewan, seperti memberi makan mereka, bermain dengan mereka untuk memberikan beberapa sentuhan social, mengajarkan mereka beberapa skill seperti berbicara, berjabat tangan, duduk dan lain-lain, bahkan kita bisa membuat mereka berkarir. Karir yang disediakan untuk hewan : Show Business, Security an Service. Kita juga dapat mengajak hewan peliharaan berjalan – jalan ke taman, bertemu dengan hewan yang lain, pergi berbelanja ke toko aksesori hewan. Kita juga dapat membeli hewan peliharaan di Pet Shop.

Nilai edukasi yang bisa didapatkan dari game ini

Berikut ini nilai edukasi yang bisa didapatkan dalam game The Sims 2 Pets :

  • Belajar bagaimana memperlakukan hewan peliharaan dengan baik.
  • Belajar bagaimana berinteraksi sosial, menata pola hidup, melatih bakat dan kemampuan.

Realitas fakta di dalam game

Sebagaimana dalam game simulasi yang mensimulasikan kehidupan nyata, berikut ini adalah realitas yang terdapat di dalam game ini :

  • Setiap hewan peliharaan berkatifitas seperti hewan peliharaan (anjing taau kucing) pada kehidupan nyata, misalnya makan, tidur, bermain bahkan berkarir.
  • Sims dan hewan peliharaan dapat berinteraksi terhadapat sims lain atau hewan lain.
  • Ras hewan peliharaan (anjing atau kucing) sama seperti ras anjing atau kucing pada kehidupan nyata.

Realitas sebab akibat

Adapun realitas sebab akibat atau urutan yang disertakan di dalam game ini adalah sebagai berikut :

  • Kepribadian hewan yang kita pilih akan berpengaruh pada kehidupannya, misal kita membuat hewan dengan kepribadian yang friendly maka hewan tersebut kan lebih bisa bermain dengan hewan lainnya dibandingkan yang tidak friendly.
  • Karir hewan akan meningkat apabila skill yang dibutuhkan terpenuhi.
  • Setiap hewan yang berprestasi pada karirnya, akan mendapatkan hadiah yang berupa collar yang tidak dapat dibeli di toko aksesori hewan peliharaan.

Realitas kejadian acak

Di dalam game ini ada kejadian – kejadian yang mungkin terjadi beserta faktor penyebabnya.

Berikut ini adalah kejadian tersebut dan faktor-faktornya sesuai dengan dunia nyata:

  • Musuh dari setiap hewan peliharaan adalah hewan skunk. Skunk ini datang secara tiba – tiba. Kedatangannya tidak dapat diprediksi atau berubah – ubah pada saat kita bermain.
  • Terdapat hewan spesial di game ini yaitu anjing serigala yang dapat merubah sims kita menjadi werewolf. Datangnya hewan ini juga berubah – ubah.

Realitas Fisika

  • Realitas fisika dalam game ditemukan pada kecepatan kayu yang dilempar sims pada saat bermain fetch dengan hewan peliharaan.

Realitas Audio dan Visual

  • Suara setiap hewan peliharaan seprti anjing, kucing dan burung sesuai dengan kenyataan.
  • Suara dari benda yang digunakan sesuai dengan kenyataan, misal barang – barang elektronik dan alat – alat musik.
  • Tampilan fisik hewan peliharaan mirip dengan hewan peliharaan pada kehidupan nyata.
  • Bentuk dari semua benda dari game ini tampak seperti di kehidupan nyata.

Reviewer : Devina Christiana – 5108100051

Devina Christiana | Create your badge

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan