Don’t Starve

 Uncategorized

Image result for don't starve game

Genre :Adventure, indie, simulation

Developer :Klei enterteiment

Bertahan hidup, hanya inilah kata kunci yang Anda butuhkan untuk menikmati Don’t Starve sendiri. Berada dalam dunia asing yang penuh dengan makhluk super aneh, dari yang damai, hingga yang eksistensinya memang didesain untuk mengancam keberadaan Anda, Wilson dituntut untuk menggunakan kecerdasannya. Inti permainan Don’t Starve adalah memastikan karakter Anda bertahan hidup selama mungkin, atau bahkan membentuk gaya hidup mandiri. Seperti kembali ke masa purba, Anda harus berburu dan meramu, menciptakan beragam perlengkapan yang akan memudahkan hidup Anda ke depannya.

Seperti nama gamenya sendiri “Don’t Starve”, tingkat survivabilitas Wilson akan dibagi menjadi tiga kategori utama: rasa lapar, kewarasan, dan tentu saja health. Anda harus memastikan ketiga indikator ini berada dalam status yang sehat untuk terus melanjutkan perjalanan. Gagal di salah satu? Anda harus bersiap mengulang perjalanan Anda kembali dari awal karena mekanik Don’t Starve yang memang mengusung permanent death.

Satu-satunya cara untuk memenuhi semua kebutuhan tersebut adalah dengan berburu beragam resource yang tersebar luas di map Don’t Starve yang hadir dengan sistem acak dan luas. Dengan hanya menekan tombol aksi, Anda bisa memanen buat berry liar, jamur, atau sekedar wortel liar yang tumbuh begitu saja dan memakan mereka mentah-mentah. Namun seiring dengan progress permainan, Anda akan mulai merasa bahwa kehidupan seperti ini tidak akan pernah cukup untuk memenuhi setiap kebutuhan Anda untuk bertahan hidup. Sebuah fase hidup selanjutnya dimulai, meramu.

Game ini membawa pemain untuk belajar bagaimana cara bertahan hidup di alam bebas selama mungkin. Dengan semakin sulitnya mencari resource untuk sekedar makan, menjadi pilihan yang jauh lebih rasional untuk memastikan kegiatan berburu Anda berjalan super efektif. Anda bisa menggunakan setiap resource yang Anda dapatkan untuk membangun perlengkapan yang lebih menjanjikan. Menemukan batu dan ranting? Lewat user-interface yang sederhana, Anda bisa memulai membangun kapak. Dengan kapak, Anda akan bisa memotong pohon dan mengumpulkan kayu bakar untuk memperbesar kesempatan bertahan hidup ketika malam dengan membuat api unggun. Atau Anda bisa membuat perangkap untuk berburu binatang kecil yang tentu saja, lebih bisa diandalkan untuk dijadikan sebagai sumber makanan. 

 

Kelebihan

  •       Desain visual yang menarik
  •       Gameplay menantang
  •       Tutorial minim yang mendorong Anda untuk mempelajari mekanik sendiri
  •       Dunia luas dengan variasi resource yang beragam
  •       Aksi yang butuh perencanaan
  •       Cuaca dan waktu yang dinamis

Kekurangan

  •       Permanent death yang berpotensi menghasilkan pengalaman repetitif

 

Isye Putri Roselin

05111640000020

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan