SOS : Fun Math Learning

 Tugas Kuliah, Tugas Kuliah Game

Selama bertahun-tahun matematika selalu menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian besar orang. Bila anak-anak anda ditanyai apa mata pelajaran yang paling mereka senangi maka bisa diduga kalau yang menjawab matematika bisa dihitung dengan jari. Padahal bisa dibilang penggunaan matematika akan sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Maka mengenalkan matematika kepada anak sejak dini merupakan suatu hal yang perlu untuk dilakukan. Jangan takut untuk merasa kewalahan apalagi bosan. Karena belajar matematika kini pun bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan.

SOS merupakan salah satu game edukasi yang mengajarkan pembelajaran matematika sederhana (penjumlahan dan pengurangan) dengan cara yang menyenangkan. Bilangan yang dibatasi antara 1-10 membuat game ini cocok dimainkan oleh anak-anak yang baru saja belajar berhitung. Permainan dibagi menjadi 3 level dengan 3 sub level pada masing-masing levelnya yang harus dimainkan secara berurutan. Tiap level memiliki tingkat kesulitan yang berbeda dimana akan dijelaskan pada tiap awal sub level yang akan dimainkan.

Pemain bergarak menggunakan keyboard arah kiri dan kanan untuk menyelamatkan telur-telur burung hantu yang berjatuhan di langit menggunakan sarang selama waktu yang telah ditentukan (90 detik). Akan tetapi pemain harus berhati-hati agar tidak salah mengambil telur ular yang juga berjatuhan dari langit. Telur burung hantu ditandai dengan perhitungan matematika yang benar. Berikut beberapa screenshoot dalam permainan sos :

in game4

in game3

 level selection

l

Video trailer bisa dicek disini :

SOS : Fun Math Learning

Reviewer : Tri Hadiah Muliawati (5113201009)

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan