Review game “Soto Cak Bals”

 Review Game Edukasi, Review Game Realitas Virtual, Simulasi, Tugas Kuliah Realitas Virtual

splash screen

“Soto Cak Bals”  ini merupakan permainan simulasi mengelola sebuah warung soto. Dalam permainan ini juga ditunjukan berbagai macam pengetahuan tentang macam-macam soto yang ada di Indonesia. Permainan ini menceritakan tentang seorang bernama Cak Bals yang berkeinginan membuka warung soto. Ia kemudian membuat sebuah warung soto yang diberi nama Soto Cak Bals. Warung tersebut menyediakan 2 menu, yaitu soto ayam dan soto daging.

background cerita

Kisal Cak Bals

Pada game ini, pemain diminta untuk membantu Cak Bals mulai dari mengumpulkan bahan soto hingga melayani pembeli. Apabila menuju ke pasar, pemain akan diminta untuk membantu Cak Bals mengambil bahan-bahan yang diperlukan dalam membuat soto. Bahan-bahan akan berjatuhan dan Cak Bals harus menangkapnya. Apabila menuju ke warung, pemain akan membantu Cak Bals meracik resep soto lalu kemudian membantu melayani pelanggan yang datang.

menu awal

Menu utama

map

Peta

macam2 soto

Informasi tentang soto

Sebelum mulai membuka warung terlebih dahulu Cak Bals harus pergi ke pasar untuk membeli bahan-bahan yang dibutuhkan untuk memasak soto. Setelah bahan-bahan terkumpul barulah Cak Bals bisa meracik bumbu dan mulai membuka warung. Pada saat membeli bahan di pasar, pemain harus mengetahui bahan mana sajakah yang dibutuhkan untuk memasak soto, serta berapa jumlah bahan yang kira-kira dibutuhkan. Karena setiap membeli bahan akan mengurangi jumlah uang yang dimiliki pemain.

menangkap bahan

Membeli bahan di pasar

Apabila menuju ke warung, pemain akan membantu Cak Bals meracik resep soto

background meracik bumbu2

Meracik bumbu

Pada tahap pengelolaan warung, pemain harus bisa melakukan pengaturan pengunjung. Pemain harus segera mencarikan tempat duduk bagi pengunjung yang datang, melayani pengunjung, serta mengantarkan pesanan yang tepat untuk pengunjung tersebut. Jika terdapat pengunjung yang tidak dilayani dengan baik akan membuat pengunjung tersebut kecewa dan tidak membayar.

game1

Melayani pelanggan

 

Aspek realitas virtual:

  1. Realitas Fakta:
    • Bahan yang dibutuhkan untuk membuat soto sesuai dengan resep asli.
    • Keterangan pengaruh tiap bahan masakan sesuai dengan fakta.
    • Macam-macam soto yang ditampilkan sesuai dengan yang ada di dunia nyata.
  2. Realitas Visual:
    • Bentuk item bahan masakan menyerupai aslinya, seperti bawang merah, cabai, dan bawang putih.
  3. Realitas Proses:
    • Cak Bals perlu membeli bahan-bahan di pasar sebelum memulai berjualan.
    • Pembeli mengantri dahulu, lalu setelah mendapat tempat duduk ia akan memesan.
    • Bila pembeli tidak segera dilayani, ia akan marah. Bila tidak juga dilayani, ia akan pergi.
  4. Realitas Kejadian acak:
    • Waktu kedatangan pembeli bervariasi.
    • Pembeli yang datang bervariasi, kadang laki-laki kadang perempuan.
    • Bahan di pasar muncul secara acak.
    • Informasi soto yang ditampilkan saat perpindahan halaman.

 

Link video demo

http://youtu.be/cJGBlC9GGgY

 

Oleh
Atiqotun Niswah | 5110 100 183


Rizka Wakhidatus Sholikah | 5111 100 029


Muhammad Chaqiqi Mudafi | 5111 100 068



Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan