Where’s My Water

 Fisika, Tugas Kuliah Realitas Virtual

Where’s my water merupakan game puzzle yang menggunakan prinsip-prinsip fisika dalam permainannya. Game ini dipublish oleh Disney. Game ini menggunakan hukum fisika tentang sifat air mengalir untuk mengalirkan air menuju suatu titik.
Screenshoot Game 1 ScreenShoot Game 2

Skenario dari game ini berdasarkan pada seekor buaya yang bernama Swampy yang ingin mandi(shower). Swampy hidup didalam gorong-gorong. Saluran pipa air menuju shower kamar mandinya dirusak oleh Cranky, buaya lain yang hidup di gorong-gorong. Kita harus membuat jalan atau menggali supaya air yang ada bisa sampai pada saluran air menuju shower yang digunakan Swampy untuk mandi. Air yang tersimpan disuatu tempat harus dialirkan menuju kamar mandi dan pada beberapa level ada bahan kimia yang harus dihindari. Pada tiap level jalan yang harus digali berbeda-beda dengan tingkat kesulitan yang semakin meningkat.

Game terdiri dari dua puluh level. Pada tiap-tiap level, kemenangan dicapai dengan mengalirkan air dari titik awalnya mencapai saluran air menuju kamar mandi. Setelah menyelesaikan satu level, level berikutnya baru bisa dimainkan. Dalam setiap level terdapat berbagai halangan yang berbeda-beda. Halangan ada yang berupa tembok, tanaman yang menyerap air, bahan kimia yang mencemari air. Pada beberapa level juga terdapat boneka bebek yang bisa didapatkan dengan melewatkan air ke padanya. Boneka bebek yang didapat akan memberikan nilai tambah pada nilai akhir yang diperoleh. Jika air habis atau tecemar maka pemain dinyatakan kalah dan harus mengulang level tersebut.

Trailer bisa dilihat di http://disney.go.com/wheresmywater/index.html#video

Demo untuk PC bisa dimainkan di http://disney.go.com/wheresmywater/game.html

Nilai pendidikan dari game ini adalah :

  1. Menggunakan sifat fisika dari air mengalir untuk mencari jalan bagi air menuju suatu tempat.
  2. Melatih kreatifitas dalam memecahkan masalah menggunakan berbagai alternatif solusi.

Game ini tersedia dalam versi gratis dan versi berbayar. Game ini bisa diunduh di google play untuk Sistem Operasi Android dan di App Store untuk Sistem Operasi IOS.
Nama : Djoko Pramono
Nrp : 5112201014

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan