Math Substraction Action

 Asah Otak, Matematika, Review Game Edukasi

Game ini merupakan salah satu jenis game edukasi bergenre matematika dasar.Yaitu operasi pengurangan sederhana.Berbeda dari game sebelumnya , game ini agak unik permainannya.Jadi dalam waktu 120 detik (2 menit) user diharuskan untuk secepat mungkin berpikir menyusun dan memilih angka – angka yang tepat untuk dicocokkan dengan soal.

Misalkan untuk soal :

50 – ? = 20.

Kita diwajibkan mencari jawaban dari tanda Tanya tersebut.Tetapi,tidak semudah jawaban aslinya.Misalkan untuk kasus ini jawabannya adalah 30.Maka user diharuskan mencari kombinasi angka yang nantinya jumlahnya harus sama dengan 30.Kombinasi angka dapat dipilih dari kotak yang tersedia.

Untuk setiap kotak yang tidak terambil , maka score akan minus 15 (-15).User diharuskan memilih secepat mungkin kotak – kotak tersebut.Disinilah tantangan game tersebut.Selain mengasah kecepatan motorik berpikir , anda juga akan dilatih secara tidak langsung untuk mengenali pola – pola yang tersusun dari tiap angka.

Screen Shoot :

 

 

  • Terdapat soal 50 – ? = 36 , Disini hasilnya adalah 14.maka kita harus mencari kombinasi angka sedemikian sehingga berjumlah 14.
  • Jika kita menjawab dengan benar , maka akan muncul soal berikutnya dan angka yang kita pilih sebelumnya akan hilang.
  • Game ini termasuk kategori diificult , karena hanya dalam waktu 120 detik anda dituntut untuk berpikir cepat menemukan kombinasi penyusun suatu angka.

Sisi Edukatif Game :

ü  Mengasah Otak untuk berpikir secara cepat dan tepat.

ü  Melatih kemampuan aritmatika kita , dalam hal ini operasi pengurangan.

ü  Walaupun dihadapkan pada kondisi sulit , yaitu waktu yang sangat singkat.Kita dilatih untuk berhadapan dengan situasi kritis dan cara mengatasinya.

Kekurangan Game :

ü   User interface atau tampilan Game masih sederhana.

ü   Akan lebih menarik lagi jika game ini dibuat 3D , dengan menambahkan sisi Interface nya.

 

pereview : Adam Mizza Zamani (5108100042)

Author: 

No Responses

Tinggalkan Balasan