Cate West, The Vanishing Files

 Asah Otak, Review Game Edukasi

Cate West  The Vanishing Files


Helen West awalnya memiliki kehidupan yang bahagia dengan suami dan putri semata wayangnya Cate di Amerika. Tetapi kejadian mengerikan menimpa keluarganya dan menewaskan suaminya saat itu juga. Cate yang saat itu berusia 10 tahun menyalahkan dirinya atas kematian ayahnya karena dia tidak sanggup untuk menyelamatkan nyawanya.

17 tahun telah berlalu setelah kejadian pembunuhan itu, tetapi Cate West yang sekarang telah berusia 27 tahun tetap terbayang-bayang kematian ayahnya karena itu adalah trauma terbesar dalam hidupnya. Cate sekarang berprofesi sebagai penulis dan sedang menyiapkan penerbitan novel pertamanya.

Pada saat yang bersamaan departemen kepolisian kota Acardia telah disibukkan dengan serangkaian kejahatan yang diberi julukan �File yang Hilang� telah mengacaukan kota. Akhirnya polisi meminta bantuan Cate karena dia seorang penulis novel yang memiliki kekuatan cenayang untuk dapat menyelesaikan sebuah misteri.

Dengan memanfaatkan kekuatan Cate dan memburu petunjuk untuk mengungkapkan hubungan antara pembunuhan ayah Cate dengan kejahatan-kejahatan saat ini ternyata mengungkap misteri tak terduga yang berhubungan dengan legenda Bibel tentang 3 Majus.

Cerita di atas bukan berasal dari sebuah film misteri atau detektif tetapi merupakan cerita dari game bergenre hidden object/Casual game/Puzzle Game yaitu Cate West � The Vanishing File. Kami tidak menyangka game ini dibuat oleh developer Indonesia yang bernama Menara Game yang berlokasi di Bandung-Jawa Barat. Ternyata para developer game Indonesia memiliki target pasar ke luar negeri sehingga produk game mereka menggunakan bahasa Inggris dan karakter orang asing.

Cate West the Vanishing Files merupakan game PC offline bukan MMORPG dan menurut informasi yang kami dapatkan dari sebuah forum game, mereka membutuhkan waktu sekitar 9 bulan masa produksi sampai rilis mulai bulan Mei 2007 sampai Januari 2008. Menara games bekerja sama dengan Gamenauts Inc, dan dipublish oleh Real Arcade.

Menurut sumber yang kami dapatkan di forum gamedevid tentang detil game Cate West ini ternyata mereka menggunakan Internal Menaragames GUI Programming Framework, Renderer Direct3D 7 dan menghasilkan 75 scene dengan jumlah 3000 benda sehingga mereka mutlak dibutuhkan editor khusus untuk level designing dan clue database management. Setelah melalui tahap testing tingkat penerimaan pasar terhadap game ini, Gamenauts terpaksa memotong hampir 50% dari percakapan-percakapan yang ada. Ternyata ada kecenderungan para pemain kasual game tidak terlalu memperdulikan storylines dan lebih tertarik untuk segera terjun dalam gamenya. Game ini memiliki spesifikasi minimum untuk dapat dimainkan di PC seperti OS Windows 2000/XP/Vista, Processor 1GHz atau lebih cepat, Memory 256MB RAM, DirectX 7.0. Game Cate West ini telah mengeluarkan seri sekuelnya dengan judul Cate West � The Velvet Keys.

Gameplay

Game ini sangat menarik untuk dimainkan karena memiliki gambar 2D yang sempurna, cerita yang sangat kuat dan background musik yang bagus sehingga sangat terasa suasa film misteri. Game ini hanya menggunakan mouse untuk klik gambar yang disediakan.

Pada awal permainan kita disuguhi prolog cerita tentang Cate sebagai tokoh utama dalam game ini, dilanjutkan dengan percakapan antar tokoh-tokoh lainnya seperti Ben yaitu seorang polisi Arcadia, Wesley seorang editor sekaligus teman dekat Cate dan lainnya. Percakapan ini merupakan misi yang nantinya akan kita selesaikan untuk setiap bagian ceritanya. Game ini memiliki 15 bagian cerita yang terdiri dari 5 level dan 29 lokasi yang berbeda.

Berikut 15 bagian cerita dimana kita harus selesaikan misi di dalamnya jika ingin mengetahui akhir dari cerita yaitu terungkapnya misteri kejahatan berantai dan pembunuhan ayah Cate:

Chapter 1 “Initiation”

Chapter 2 “Western Dawn�

Chapter 3 “Contact”

Chapter 4 “In the name of the father”

Chapter 5 “The Gates of Paradise”

Chapter 6 “My name is”

Chapter 7 “The Star of Caspar”

Chapter 8 “The men from the East”

Chapter 9 “Forgotten Sign”

Chapter 10 “Lady of the Shroud”

Chapter 11 “Gifts of the Magi”

Chapter 12 “Eden Undone”

Chapter 13 ” Gaze of the Abyss”

Chapter 14 “Visions and Vanishings�

Chapter 15 “Revelations”

1. Find Clues, dalam tahap ini kita diminta memilih lokasi pencarian petunjuk yang disediakan, kemudian kita diberi daftar pencarian barang pada sebelah kiri, lalu pada kedua gambar yang ditampilkan kita cari benda-benda tersebut dengan cara klik gambar. Selain itu kita bisa diberi 2 gambar yang serupa tapi tak sama kemudian mencari perbedaannya


2. Find the Evidence, ketika selesai mengumpulkan semua benda pada permainan mencari perbedaan, kita diminta mencari potongan dari barang bukti yang tersebar di lokasi dengan cara klik gambar yang tersembunyi rapi,

3. Pick out the criminal, adalah bagian paling menarik untuk dimainkan karena kita disuguhi daftar tersangka lengkap dengan profilnya, kemudian kita diminta menebak tersangka yang tepat atau cocok dengan barang bukti yang telah dikumpulkan dan melihat profil mereka.

4. Match both Scenes, selanjutnya kita diminta untuk mencocokkan kembali barang bukti yang telah dikumpulkan sebelumnya oleh polisi kota Arcadia dengan menaruh kembali dengan cara drag n drop barang bukti yang ada dibagian bawah ke lokasi kejahatan sesuai dengan gambar sebenarnya di sebelah kanan atau kirinya.

1. 5. Akhirnya kita masuk ke dalam �Arrest the Criminal� yaitu penahanan tersangka yang telah kita pilih sebelumnya karena barang bukti memberatkannya di pengadilan, lalu dilanjutkan ke cerita selanjutnya yang lebih menantang dan pastinya kita dibikin pusing melakukan pencarian benda-benda yang bentuk dan lokasinya tersembunyi serta cukup sulit untuk kita tebak.


Batasan Usia Pemain

Game ini dapat dimainkan oleh siapa saja baik oleh anak-anak, remaja maupun dewasa yang ingin bertindak seperti detektif ketika melakukan investigasi sebuah kasus kejahatan.

Nilai Edukasi

Nilai edukasi dari game ini adalah pembelajaran bagaimana bertindak sebagai seorang detektif ketika melakukan investigasi perkara kejahatan, mulai dari mencari barang bukti, menganalisa keterkaitan antara barang bukti dengan profil penjahat sampai mencocokkan barang bukti dengan lokasi kejahatan sehingga didapatkan tersangka sebenarnya.

Game ini bisa menjadi simulasi dari kegiatan investigasi sebenarnya di badan intelijen kepolisian secara umum.

Penilaian Pereview untuk Game

Game Cate West ini menurut kami memiliki kelebihan dan kekurangan sebagai berikut:

1. Kelebihan

  • Grafis 2D yang sempurna dan musik latar yang mendukung
  • Cerita misteri yang menarik untuk diikuti sampai akhir permainan
  • Banyak variasi permainan dalam satu bagian cerita, mulai dari pencarian gambar, tebak tersangka sampai mencocokkan kembali barang bukti
  • Banyak bagian cerita dan misi-misi yang disediakan sehingga membuat kita merasa tertandang untuk menyelesaikan semua misi tersebut dengan skor yang sempurna.
  • Multiple endings, maksudnya akhir cerita tiap pemain bisa berbeda-beda tergantung dengan level dan skor yang bisa selesaikan.

2. Kekurangan

  • Adanya jeda sekitar 2 detik ketika klik gambar
  • Cukup susah untuk mencari gambar yang sesuai karena bentuk dan letaknya tak terduga.

Info Game :

Nama Game : Cate West � The Vanishing Files

Pengembang Game : Menara Games (Bandung) dan Gamenauts Inc (San Fransisco)

Pemasar : Real Arcade / Gamehouse Inc

Jenis Game : Hidden Object, Offline Game, Puzzle Game, Casual Game

Tema : Mystery, Thriller

Rating : 4.5 out of 5 review score at Gamezebo!

Tops the charts at #1 on Real Arcade and Gamehouse (February 2008)

Usia Pemain : Anak-anak, Remaja dan Dewasa

Waktu Produksi : May 2007 – January 2008

Game Framework : Internal Menaragames GUI Programming Framework, Renderer Direct3D 7

Spesifikasi Minimum:

Windows 2000/XP/Vista

1GHz or faster Processor

256MB RAM

DirectX 7.0 or better

Referensi:

Cate West. 2008. Official Game Site : www.catewest.com

Bell, Erin. 2008. Cate West – The Vanishing Files Review. www.gamezebo.com/download-games/cate-west-vanishing-files/review

CizCuz. 2008. Cate West – The Vanishing Files Forum. http://www.gamedevid.org/forum/showthread.php?p=54151

Sun, Jimmy. 2008. Cate West � The Vanishing Files, Game Buatan Indonesia. http://www.jimmysun.net/refreshing/games/cate-west-the-vanishing-files-game-buatan-indonesia

Trailer Game



Di review oleh Umi Choironi (5108100603) dari Thumbs

No Responses

Tinggalkan Balasan